Kalau Anda melihat dan mengamati berbagai bentuk IKLAN BISNIS, di media cetak.. koran, majalah, maupun elektronik, khususnya di internet, televisi dan layar bioskop, pastilah sebagian besar iklan itu terlihat berupaya menonjolkan sisi keindahan aurat tubuh wanita... Yang saya maksudkan dengan BISNIS di sini juga termasuk FILM dan SINETRON, juga MUSIK...penuh dengan aurat wanita cantik... Dan, tentu saja hal itu juga bisa menyenangkan untuk dilihat, bukan?
Para pakar iklan pasti sudah tahu bagaimana caranya, agar iklan yang dibuatnya selalu memperoleh perhatian dari pembaca atau pemirsa. Ternyata memang iklan-iklan yang menonjolkan keindahan tubuh wanita, pasti lebih ditunggu-tunggu tayangannya...hehehe... Siapa sih yang tidak ingin melihat keindahan tubuh wanita cantik? Bahkan seorang wanita pun juga senang melihat keindahan tubuh wanita lain seperti yang ada di dalam iklan-iklan itu...jadi yang senang melihat iklan dengan wanita cantik dan molek tersebut, bukan hanya kaum laki-laki saja lho, melainkan juga kaum perempuan.
Anda pasti bohong jika mengatakan tidak suka melihat tayangan iklan yang menampilkan wanita cantik, senyum menawan, suara menggetarkan (jika di TV, kalau di koran atau majalah...nggak dengar suaranya!), bodi yang harmonis dan menggiurkan...dan seabreg lagi pesona wanita yang ditampilkan dalam suatu iklan bisnis. Hayooo...senang nggak lihat iklan seperti ini... Lha saya juga senang kok...sungguh saya nggak bohong lho, bahwa saya senang juga melihat iklan yang penuh keindahan ini...hehehe...
Kalau saya amati, ternyata produk/jasa yang diiklankan dengan penuh keindahan pesona daya tarik aurat wanita cantik ini...sungguh bisa laku keras di pasaran! Benar ya? Anda tertarik membuat iklan seperti ini?
Hampir semua produk/jasa apa pun itu, selalu mengandung pesona keindahan aurat wanita. Bahkan iklan produk busana muslim pun, mengunakan pesona kecantikan wanita cantik... iya nggak?! Cobalah Anda cari suatu iklan yang tidak ada wanita cantik nya, pasti akan sangat sulit bukan? Adakah iklan yang hanya menayangkan gambar "orang-orang berwajah jelek dengan penampilan tidak menarik sama sekali"? Saya belum pernah menemukan.
Jika Anda pernah melihat "iklan jelek" seperti itu, tolong kabari saya ya...hehehe... Tapi jika memang benar ada iklan yang memuat "gambar jelek"...dijamin pasti nggak laku produknya... Beranikah Anda mencoba suatu produk dengan iklan yang tidak sedap dipandang mata? Atau beranikah Anda meng-iklan-kan produk/jasa Anda dengan menggunakan "model jelek"?
Nah, mengingat kehebatan daya tarik iklan semacam ini...yang menonjolkan sisi keindahan aurat wanita cantik, sehingga itu bisa meningkatkan omzet penjualan suatu bisnis; apakah bisnis Anda juga mengandung aurat wanita cantik pada iklan-iklan bisnis yang Anda publish? Hayooo... Apakah Anda berani pasang iklan dengan gambar "model orang jelek"? (Mohon maaf bagi yang merasa dirinya jelek ya, tapi kebaikan dan kejelekan itu asalnya dari dalam diri kok...bener!)
Syukurlah jika bisnis Anda tidak perlu menggunakan model wanita cantik untuk dipasang pada iklan bisnis Anda. Setidaknya Anda sudah turut serta mengurangi dampak negatif akibat eksplorasi aurat wanita cantik ini. (Maaf lagi bagi yang merasa dirinya cantik ya, semoga cantiknya itu lahir dan batin) Penayangan iklan secara terus menerus dengan tampilan aurat wanita cantik ini, secara pasti bisa mengakibatkan kesalahpahaman pikiran dan emosi, jika kita tidak siap mental untuk melihatnya. Apalagi jika anak-anak kita yang melihatnya, maka Anda sebagai orang tua wajib memberikan penjelasan yang masuk di akal dan di hati nurani. Setuju...?
Soal perlu dan tidaknya bisnis Anda menggunakan model aurat wanita cantik, yaa sepenuhnya bergantung pada kebijaksanaan anda sendiri, haruskah bisnis mengandung aurat wanita? Anda sendiri yang bisa menjawabnya...dan menerima dampaknya, apa pun itu.
Kalau bisnis saya sih, selama ini belum pernah menonjolkan iklan pada sisi kecantikan aurat wanita, semoga selamanya juga tidak begitu...meskipun ada juga manfaatnya bagi penampilan, kecantikan dan kesehatan wanita...hahaha... tapi kan iklan bisnis nya nggak ada tayangan aurat wanita yang ditonjolkan lho.
Salam Luar Biasa Prima!
Wuryanano
2 comments:
Rasanya BODYSHOP pernah pak. Kalau tidak salah tagline-nya: anda tidak harus cantik untuk bisa menikmati hidup. Memang dia tidak pakai model wanita yg tidak cantik tapi model kartun yang menggambarkan wanita yang gemuk.
Ada Pak, contohnya iklan XL Luna Maya diganti dengan Monyet. Justru produk XL jadi lebih laku. Bayangin Anak saya (4 tahun) suka niru gaya si Monyet...he..he...
Post a Comment